Dress Up Daihatsu Sirion
Bagi Anda penyuka modifikasi, Daihatsu Sirion pastinya bisa menjadi salah satu ‘bahan’ yang ideal, untuk
men-dress up tampilan Daihatsu Sirion menjadi lebih catchy lagi. Untuk
mewadahi para pecinta modifikasi, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam
waktu dekat ini, akan menantang Anda untuk melakukan kreasi modifikasi
bertajuk “Sirion Dress Up Contest”. Dan bagi pemenang kompetisi ini,
akan diundang oleh ADM, untuk mengunjungi pameran otomotif terbesar di
Jepang, Tokyo Motor Show.